Search

Usir Bosan! Orang-orang Ini Makan Malam Bersama Sambil Video Call - Detikcom

Jakarta -

Berdiam diri di rumah selama berhari-hari pastilah membuat bosan. Salah satu cara usir bosan adalah makan bersama sambil video call.

Kebiasaan makan bersama memang bikin kangen. Tapi di masa pandemi virus Corona ini tentu kegiatan makan bersama tidak boleh dilakukan. Eits, jangan sedih dulu karena tetap bisa makan bersama dengan konsep virtual.

Aplikasi Zoom ternyata bukan hanya bisa jadi media untuk rapat saat Work From Home (WFH) tapi juga bisa jadi ajang melepas kangen. Dilansir dari Insider (8/4) seorang wanita membuat kegiatan seru untuk makan bersama namun dengan tetap berdiam diri di rumah. Cara ini bisa jadi kegiatan seru saat berdiam di rumah.

makan malam onlinemakan malam online Foto: istimewa


Baca juga : Jalani Masa Isolasi, Orang Jepang Minum Bareng Secara Online


Wanita bernama Erin ini mengandalkan Zoom untuk tetap terhubung dengan keluarga lewat saluran video. Layaknya acara makan bersama, Erin mengundang kerabatnya untuk bergabung dalam kegiatan makan bersama secara virtual. Tentu saja makan bersama ini dilakukan di rumah masing-masing dengan menu makanan yang disiapkan sendiri.

Untuk mengajak kerabatnya makan bersama, Erin membuat chat room beberapa hari sebelum acara makan bersama. Rencananya acara makan bersama ini akan digelar pukul 7 malam. Jadi seluruh kerabat yang ikut bergabung harus menyediakan makanan dan bersiap di meja makan tepat pada pukul 7.

Erin mengajak seluruh keluarganya di rumah yakni ibu, saudara lelaki dan suami Erin. Untuk makan malam ini tentu saja Erin harus menyiapkan makanan. Menu yang jadi pilihan adalah pasta yang resepnya dibagikan Ina Garten. Menu ini dipilih karena mudah dibuat dan semua orang suka makan pasta.

makan malam onlinemakan malam online Foto: istimewa


Untuk membuat jamuan makan lebih terlihat nyata, Erin juga menata piring dan alat makan lainnya seperti di restoran.
Tidak diperlukan alat makan yang mewah, cukup manfaatkan piring yang ada di rumah agar acara makan lebih terasa istimewa.

"Sejak berada di rumah, saya terbiasa makan dengan cepat sambil duduk di depan TV. Tapi ini berbeda, sangat menyenangkan," kata Erin.

Total ada tiga keluarga yang ikut acara makan malam virtual ini. Semuanya kompak menata meja, menyiapkan menu makanan dan pastinya menyiapkan keperluan untuk video call. Mengandalkan sebuah laptop, tiga keluarga ini bisa makan malam sambil berbincang meskipun dipisahkan oleh jarak.

Agar semakin istimewa, semua orang yang makan malam bahkan mengenakan pakaian terbaik serta berdandan. Sambil makan, mereka berbincang santai tentang berbagai hal.

makan malam onlinemakan malam online Foto: istimewa


Baca juga : Amazon Hadirkan Pop-up Bar Unik dengan 'Virtual Bartender'


Perbincangan membahas soal kondisi New York selama pandemi virus Corona, bagaimana menjalani kegiatan harian seperti olahraga, berkebun di rumah hingga berbincang tentang hal lucu. Meski hanya saling tatap di layar laptop tapi kegiatan makan ini seperti saling berhadapan di kehidupan nyata.

Dengan cara ini Erin mengaku lebih bersemangat. Ia mengajak orang-orang untuk melakukan hal yang sama agar tetap saling terhubung satu sama lain meskipun dalam keadaan isolasi diri. Selain makan malam, kegiatan ini juga jadi ajang bersosial sekaligus bertukar cerita.

Sebelumnya, di Jepang juga ada kegiatan serupa yang mengajak orang-orang untuk minum bersama namun dari kediaman masing-masing. Mereka saling bersulang dan ngobrol lewat video karena tak bisa pergi ke bar.

Simak Video "Sensasi Makan Malam di Tambang Batu Bara"
[Gambas:Video 20detik]
(dvs/odi)

Let's block ads! (Why?)



"makan" - Google Berita
April 08, 2020 at 05:30PM
https://ift.tt/2V9veHy

Usir Bosan! Orang-orang Ini Makan Malam Bersama Sambil Video Call - Detikcom
"makan" - Google Berita
https://ift.tt/2Pw7Qo2

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Usir Bosan! Orang-orang Ini Makan Malam Bersama Sambil Video Call - Detikcom"

Post a Comment


Powered by Blogger.