Search

Bikin Jadwal, Demi Makan Tak Berlebihan Saat Kerja di Rumah - Dream

Berat badan bisa naik jika terlalu banyak makan camilan.

Dream - Bekerja dari rumah adalah salah satu cara terpenting untuk membantu mengurangi penularan mengendalikan pandemi Covid-19. Saat bekerja, memang paling nikmat sambil makan camilan atau menyeruput minuman manis.

Apalagi saat di rumah, kita bisa bebas untuk makan kapan pun karena tidak ada aturan seperti di kantor. Faktor stres karena isolasi juga bisa memicu makan yang berlebihan.

Dilansir dari Health.com, berikut adalah lima trik yang bisa Sahabat Dream lakukan agar tak makan berlebihan saat bekerja dari rumah. Layak dicoba.

1. Buat jadwal makan
Selain mencegah makan berlebihan dan semaunya, mengatur rutinitas yang konsisten akan membantu mengatur kadar gula darah dan insulin, hormon lapar, kesehatan pencernaan, kondisi psikis, bahkan siklus tidur.

Cobalah untuk makan sarapan sekitar satu jam setelah bangun. Usahakan untuk makan tiga kali sehari, atau tiga kali makan dan satu makanan ringan, dengan interval sekitar empat hingga lima jam sekali.

Misalnya, sarapan pukul 8 pagi, makan siang pukul 12 siang, makan camilan pukul 4 sore, dan makan malam pukul 8 malam. atau makan pagi jam 9, makan siang jam 1 siang, dan makan malam pukul 6 sore.

Jangan sampai lebih dari 5 jam berlalu tanpa asupan makan. Aturlah alarm agar terbiasa dengan rutinitas ini. Tanpa jadwal, orang cenderung untuk makan semaunya, atau makan dengan jeda yang terlalu lama — sehingga kemudian makan berlebihan.

1 dari 4 halaman

2. Makan dengan gizi seimbang

Daripada mengambil makanan secara asal, pikirkan zat yang ada terdapat pada makanan. Dalam setiap sarapan, makan siang, dan makan malam, pastikan terdapat protein dan makanan yang mengandung lemak baik di dalamnya.

 Camilan© Shutterstock

Makanan tersebut akan memasok nutrisi yang dibutuhkan untuk mendukung metabolisme dan sistem kekebalan tubuh. Untuk energi, masukkan sedikit karbohidrat sehat sebagai tambahan. Misalnya, smoothies yang dibuat dengan sayuran hijau, bubuk protein nabati, beberapa sendok makan selai kacang untuk lemak baik, dan secangkir buah beku untuk karbohidrat sehat.

Contoh lain, secangkir sayuran segar atau beku ditumis dengan buncis atau telur untuk protein, minyak zaitun extra virgin untuk lemak baik, dan sedikit beras merah atau kentang untuk karbohidrat sehat.

Hal tersebut memiliki tujuan agar dalam setiap makanan terdapat asupan makro dan gizi mikro yang lebih baik, dan pola makan yang seimbang dapat mencegah kenaikan berat badan secara drastis.

2 dari 4 halaman

3. Pilih minuman sehat

Taruh botol besar berisi air putih atau infused water di dekat laptop. Pastikan setelah bekerja, air di dalamnya habis. Hindari minuman gula atau produk yang dibuat dengan pemanis buatan.

 Infused Water Penyebab Gigi Sensitif?© MEN

Gula yang berlebihan dapat melemahkan kekebalan tubuh, dan pemanis buatan terbukti mengurangi nafsu makan dan merusak gigi. Ingat, saat ini sangat penting menjaga imunitas, jangan sampai sakit

3 dari 4 halaman

4. Kenali alarm tubuh

Selama banyak tekanan, mungkin sulit untuk membedakan apakah tubuh benar-benar lapar yang membutuhkan makanan, atau karena hanya karena pikiran dan emosional semata saja. Salah satu taktik yang membantu adalah melihat ciri-ciri yang ada pada tubuh.

 Tahu goreng© Shutterstock

Kelaparan fisik memiliki gejala fisik, seperti perut yang sedikit keram. Jika sudah makan dengan seimbang dan mengenyangkan, namun masih merasa lapar, mungkin kecemasan atau kesepian menjadi pemicunya.

Kalau sudah bisa membedakan, atasi emosi dengan cara yang tidak melibatkan makan. Lalu, fokuslah saat makan, jangan sambil melakukan hal lain seperti menonton TV, bermain komputer, membaca, menelepon, atau hal lain.

4 dari 4 halaman

5. Beri ruang untuk camilan

Tentunya selama di rumah, kamu ingin menikmati camilan. Pastikan saja porsinya tak berlebihan. Misalnya, jika kamu ingin memakan kue setelah makan siang, kurangi porsi karbohidrat dalam makanan utama untuk memberi ruang bagi karbohidrat yang ada di dalam kue. Keseimbangan pola makan adalah salah satu kunci untuk kesehatan fisik dan psikis, selama karantina ini berlangsung.

Laporan Raissa Anjanique

Let's block ads! (Why?)



"makan" - Google Berita
April 02, 2020 at 11:48AM
https://ift.tt/2R3QKMI

Bikin Jadwal, Demi Makan Tak Berlebihan Saat Kerja di Rumah - Dream
"makan" - Google Berita
https://ift.tt/2Pw7Qo2

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bikin Jadwal, Demi Makan Tak Berlebihan Saat Kerja di Rumah - Dream"

Post a Comment


Powered by Blogger.