Memperkirakan jumlah asupan makanan untuk tubuh bukan perkara mudah. Namun semua ini bisa diatasi dengan mengikuti ukuran tangan Anda sendiri. Panduan makan dengan ukuran tangan ini bahkan sudah populer di kalangan pencinta hidup sehat.
Konsep dasarnya, untuk pria direkomendasikan jumlah makanan yang disantap tidak lebih dari ukuran 2 telapak tangan. Sementara untuk wanita disarankan 1 telapak tangan saja. Informasi lengkapnya dirangkum Brightside (19/12) seperti berikut.
1. Protein
Foto: Brightside
|
Cara mudah mengukur asupan protein ideal adalah seukuran telapak tangan Anda, tanpa jari-jari yang menyertai. Sumber protein memang sehat, namun juga tidak baik jika dikonsumsi terlalu banyak. Beberapa sumber protein populer adalah dada ayam, ikan, telur, dan yogurt.
Khusus keju yang juga merupakan sumber protein, ada aturan tersendiri. Makan keju sebaiknya sebanyak ukuran 2 jari (telunjuk dan jari tengah) yang digabung jadi satu.
2. Karbohidrat
Foto: Brightside
|
Untuk karbohidrat, perhatikan kepalan tangan Anda. Jumlah inilah yang ideal untuk mengasup karbohidrat. Sumber karbohidrat yang bisa dikonsumsi adalah roti, sereal, nasi putih, dan kentang. Membatasi asupan karbohidrat bisa membuat Anda mendapat cukup energi, tapi tidak menambah berat badan.
Untuk pria, dua kepalan tangan digabungkan adalah jumlah anjuran makan pasta. Sementara untuk wanita, sebaiknya hanya satu kepalan tangan saja.
3. Lemak
Foto: Brightside
|
Lemak tergolong zat gizi yang sebaiknya tidak banyak dikonsumsi. Untuk asupan lemak tambahan seperti minyak atau mentega, jumlah yang disarankan sangat sedikit.
Cukup perhatikan satu ruas telunjuk Anda. Jumlah inilah yang disarankan untuk konsumsi lemak setiap hari.
4. Buah dan sayur
Foto: Brightside
|
Jika ingin tubuh sehat, konsumsi buah dan sayur yang banyak memang direkomendasikan. Jumlahnya paling banyak diantara zat gizi lain yaitu 2 genggaman tangan untuk pria dan 1 untuk wanita.
Bentuk buah dan sayur bisa beragam seperti segar, beku, atau irisan. Untuk smoothies dan jus buah sayur, disarankan mengonsumsi 150 ml saja per hari. Sebab minuman ini sudah mengandung banyak gula.
5. Makanan manis
Foto: Brightside
|
Bagaimana dengan makanan manis? Ternyata hanya seujung jempol saja jumlah yang disarankan untuk melahap permen, cokelat, selai, atau selai kacang penuh gula. Hal ini demi menjaga kesehatan tubuh Anda.
Sedangkan untuk dessert lain seperti es krim, cake, atau tart, jumlahnya boleh sedikit lebih banyak. Yaitu sekepal tangan Anda.
Simak Video "Enaknya Olahan Serundeng Belanda dan Cumi Hitam dari Surabaya"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/odi)
"makan" - Google Berita
December 20, 2019 at 06:30PM
https://ift.tt/34Exb1j
Panduan Makan dengan Ukuran Tangan yang Mudah Diikuti - Detikcom
"makan" - Google Berita
https://ift.tt/2Pw7Qo2
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Panduan Makan dengan Ukuran Tangan yang Mudah Diikuti - Detikcom"
Post a Comment